Wednesday, August 13, 2014

RRI Kupang Gelar Rapat Teknis Bintang Radio Nasional 2014

KBRN Kupang, Menyongsong pelaksanaan bintang radio tingkat nasional dan asean yang berlangsung di Kota Kupang - Nusa Tenggara Timur, 12 - 19 Oktober 2014. Maka seluruh panitia yang tergabung dalam kepanitiaan BRI Nasional dan Asean 2014 yang berasal dari RRI pelaksana melakukan rapat teknis untuk pertama kalinya di ruang rapat lantai 2 RRI Kupang (13/8/2014).

Rapat tersebut membahas pekerjaan dan tanggung jawab tiap bidang, serta membahas tentang kerja sama dengan media partner.

Kerja sama dengan media partner RRI meliputi Siaran langsung televisi nasional dan lokal, Siaran langsung radio lokal, pembuatan dan penempatan baliho, penggunaan ruang VIP bandara eltari kupang, dan kerjasama penggunaan kendaraan akomodasi peserta.

Dari hasil rapat tersebut Info pelaksanaan, run down acara, penempatan peserta dan lain lain akan di publish pada laman www.rri.co.id Sehingga peserta, official dapat dengan mudah mengakses.

Pelaksanan Bintang radio nasional terbagi dalam 3 bagian penting yaitu pembukaan di rumah jabatan gubernur NTT, penyisihan finalis daerah yang akan berlangsung di aula eltari- kompleks kantor gubernuran, dan grand final yang akan berlangsung di grand mutiara restourant & ballroom Pasir panjang - kota kupang.

Sedangkan peserta nasional, peserta asean, official, dan tamu undangan akan menginap di hotel swiss bell, hotel ima dan hotel aston kupang.

Kegiatan bintang radio nasional dan asean 2014 yang berlangsung di Kupang - NTT merupakan ajang pencarian bakat tarik suara tahunan Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia di dukung oleh Pemda Prov. NTT dan Pemkot Kupang.

Susunan kepanitiaan juga terdiri dari Panitia direktorat RRI, SKPD Pemda NTT, SKPD Pemkot Kupang dan Angkasawan/ti RRI Kupang. (Ans Netu)

Powered by Telkomsel BlackBerry®

Tuesday, April 29, 2014

JOKOWI JAJAKI KERJASAMA KEBUTUHAN DAGING SAPI DENGAN PEMPROV. NTT

JOKOWI JAJAKI KERJASAMA KEBUTUHAN DAGING SAPI DENGAN PEMPROV. NTT

KBRN Kupang, Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo melakakukan kunjungan kerja ke Kupang - Nusa Tenggara Timur, Selasa (29/4/2014), dalam rangka meninjau langsung ketersediaan daging sapi di kupang. Dari hasil kunjungan tersebut  akan menjadi acuan kerjasama dengan pemprov. NTT untuk mensuplay pasokan daging sapi ke DKI jakarta.

Walikota Kupang, Jonas Salean, M.Si, yang turut hadir dalam rombongan kunjungan Gubernur DKI Jakarta ke Pasar Oeba Kota Kupang mengatakan, kunjungan Jokowi ke kupang merupakan murni kunjungan kerja dengan Pemprov.  NTT, menyangkut kerjasama pemenuhan ketersediaan pasokan daging sapi untuk DKI jakarta, dan tidak ada unsur politik menuju Pilpres 2014.

Kunjungan penjajakan kerja sama ini menurut Gubernur NTT, Frans Lebu Raya,  sangat menguntungkan peternak sapi di NTT, sehingga gubernur menghimbau agar peternak terus meningkatkan produktivitas ternak  sehingga mampu mendongkrak perekonomian masyarakat NTT.

Dalam kunjungan kerja tersebut Jokowi melakukan pantauan ke Pasar Kasih Naikoten, RPH  Oeba dan selanjutnya melakukan penandatnganan MoU di Desa Ponain Kab. Kupang. (Ans Netu)

Wednesday, April 23, 2014

PAWAI HIMBAU MASYARAKAT BAHU MEMBAHU BANGUN KOTA KUPANG

PAWAI HIMBAU MASYARAKAT BAHU MEMBAHU BANGUN KOTA KUPANG

KBRN Kupang, Sebanyak 151 Peserta dari berbagai SKPD di lingkup kota kupang termasuk siswa SD, SMP, SMA di kota kupang, memeriahkan pawai memperingati HUT Kota Kupang ke-128 dan HUT daerah kota kupang ke -18 yang jatuh pada Jumat (25/4/2014).

Pawai ini dilepas Walikota kupang, Yonas Salean, M.Si dari Jalan Eltari 1 tepatnya dari rumah jabatan gubernur NTT pukul 13.00 wita, rabu (23/4/2014). Dalam sambutannya walikota kupang mengakui masih banyak yang perlu dibenahi di kota kupang, oleh sebab itu melalui pawai ini walikota meminta semua peserta pawai bukan hanya sekedar berhura hura tetapi selain berpawai juga menumbuhkan rasa persaudaraan antara pemerintah kota dan masyarakat untuk bersama sama dalam membangun kota kupang.

Dalam pawai tersebut juga, Jonas mengatakan akan melaunching program layanan kesehatan masyarakat brigade kupang sehat, dimana warga kota yang dalam keadaan sakit emargensi, petugas kesehatan langsung melayani ke rumah.

Pengamanan pawai dilakukan oleh satuan kepolisian resort kota kupang dan di bantu oleh Sat Pol PP Kota Kupang dan Dinas Perhubungan Kota Kupang. Dalam pawai ini juga, walikota kupang beserta wakil walikota kupang, Hermanus Man beserta para kepala dinas, camat, dan lurah sekota kupang turut berjalan kaki sepanjang 10 KM Start dari Jln. Eltari 1 dan Finish di Jln. Trans Timor Pasir panjang kota kupang. Turut hadir dalam pawai tersebut Kepala RRI Kupang, Enderiman Butar Butar, SP. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Monday, April 21, 2014

20 RIBU WARGA IKUT PAWAI PASKAH PEMUDA GMIT 2014

20 RIBU WARGA IKUT PAWAI PASKAH PEMUDA GMIT 2014

KBRN Kupang, Sekitar 20 ribu warga kota kupang dari berbagai dedominasi Gereja Kristen Protestan, Katholik, Islam, Hindu dan Budha mengikuti pawai paskah 2014 dengan tema " Berbahagialah Orang Yang Membawa Damai " dan dengan sub tema " NTT Damai Indonesia Damai ". Kegiatan pawai paskah ini start dari gereja anugerah eltari dan finish di gereja talitakumi pasir panjang kota kupang, Senin (21/04/2014).

Pawai paskah ini dilepas oleh wakil gubernur NTT, Benny Litelnoni dan dihadiri oleh gubernur NTT, Frans Lebu Raya, walikota dan wakil walikota kupang, dan unsur pimpinan daerah prov. NTT dan kota kupang beserta tokoh agama yang ada di kota kupang.

Kegiatan ini diikuti oleh 127 kelompok peserta dengan berbagai peran mulai dari fase kejadian hingga fase pentakosta.

Rute pawai paskah ini dari jln. Eltari, jln.Sudirman, jln, Moh. Hatta, jln. A. Yani hingga jln. Trans timor. Kegiatan ini juga di dukung oleh LPP RRI Kupang.(Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Thursday, April 10, 2014

HASIL PERHITUNGAN TPS01 DUSUN OEPOPO DESA MUTIS KEC. FATUMNASI KAB. TIMOR TENGAH SELATAN PROV. NTT UNTUK DPR RI PADA PILEG 9 APRIL 2014

HASIL PERHITUNGAN TPS01 DUSUN OEPOPO DESA MUTIS KEC. FATUMNASI KAB. TIMOR TENGAH SELATAN PROV. NTT UNTUK DPR RI PADA PILEG 9 APRIL 2014

Hasil Perhitungan Suara untuk DPR RI TPS 01 Dusun Oepopo Desa Mutis Kec. Fatumnasi Kab. Timor Tengan Selatan Prov. NTT

Jumlah Pemilih : 220 Orang
Jumlah Hadir : 150
Jumlah Sah : 150
Jumlah tidak Sah : 0

1. Nasdem : 62
2. PKB : 1
3. PKS : 0
4. PDIP : 2
5. Golkar : 67
6. Gerindra : 3
7. Demokrat : 5
8. PAN : 6
9. PPP : 0
10. Hanura : 1
14. PBB : 1
15. PKPI : 2

(Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

KEGIATAN PILEG 2014 DI TPS O1 DESA MUTIS KAB. TIMOR TENGAH SELATAN MULAI PUKUL 08.30 WITA

KEGIATAN PILEG 2014 DI TPS O1 DESA MUTIS KAB. TIMOR TENGAH SELATAN MULAI PUKUL 08.30 WITA

Kegiatan Pembukaan pelaksanaan pileg 9 april 2014 di tps 01 desa mutis, kec. Fatumnasi kab. Timor tengah selatan baru dapat di mulai pukul 08.30 wita dari rencana mulai pukul 07.00 wita. Hal ini disebabkan kerena petugas panwaslu dan para saksi baru tiba di TPS 01 yang berada di kantor desa mutis pada pukul 08.30 wita di sebabkan karena kondisi cuaca yang di guyur hujan semalam, sehingga kondisi jalan menjadi berlumpur dan licin sehingga menyulitkan.

Kegiatan pileg di TPS 01 ini dimulai dengan sambutan kepala desa mutis, petrus tamelab dilanjutkan dengan pembacaan pengumuman KPU Kab. Timor Tengah Selatan no. 52/KPU/Kab.018.433959/IV/2014 tanggal 8 april 2014 tentang 39 anggota DPRD Kab. TTS dari Partai PDI Perjuangan yang tidak ikut dalam Pileg 2014 yang terbagi dalam 5 daerah pemilihan. Pembacaan pengumuman tersebut oleh. Ketua KPPS dilanjutkan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya diteruskan pelantikan dan pengambilan sumpah ketua KPPS beserta 6 anggota oleh Ketua PPS, Mucthar Taopan. Setelah itu dilakukan doa dan dilanjutkan lagi dengan pembukaan dan penunjukan 4 kotak suara.

Dalam sambutan kepala desa mutis, petrus tamelab meminta seluruh warga pemilih menjaga kondisi keamanan dan ketertiban selama pemungutan suara dan sesudah pemungutan suara.

Sedangkan petugas yang terdapat dalam TPS 01 dusun oepopo ini terdiri dari 12 orang saksi parpol, 1 orang polisi, 4 orang linmas, 2 orang panwas dan 1 orang PPL. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

TPS 03 DESA FATUMNASI KAB. TIMOR TENGAH SELATAN , KURANG 54 SURAT SUARA DPRD PROVINSI

TPS 03 DESA FATUMNASI KAB. TIMOR TENGAH SELATAN , KURANG 54 SURAT SUARA DPRD PROVINSI

Kekurangan surat suara DPRD Propinsi sebanyak 54 surat suara di TPS 03 desa fatumnasi kec. Fatumnasi kab. Timor Tengah Selatan di sebabkan karena kekurangan saat pengepakan kedalam kotak suara demikian di sampaikan Ketua PPK Kecamatan Fatumnasi, Yohanis Leku. Dan saat di konfirmasi ke Ketua KPU Kab. Timor Tengah Selatan, Otniel Nomeny, membenarkan bahwa telah terjadi kekurangan surat suara di TPS 03 Fatumnasi sebanyak 54 surat suara DPRD Provinsi, dan telah diantar kekekurangan tersebut ke TPS03. Kekurangan tersebut menurut otniel, disebabkan karena kekurangan saat pengepakan kemarin.

Jumlah DPT di TPS 03 desa fatumnasi sebanyak 255 Pemilih dan DPK 10 pemilih sehingga total sebanyak 265 pemilih. Sampai saat berita ini di turunkan TPS03 masih melakukan proses pencoblosan. Proses pencoblosan sedikit memakan waktu karena pileg kali ini DPR dan DPRD Prov dan Kab. Tidak mencantumkan foto caleg. Hal ini menyulitkan pemilih yang tidak bisa membaca. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

WARGA MUTIS KELUHKAN BENTUK SURAT SUARA DAN BANYAK YANG TIDAK COBLOS

WARGA MUTIS KELUHKAN BENTUK SURAT SUARA DAN BANYAK YANG TIDAK COBLOS

Beberapa warga pemilih di TPS 01 dusun oepopo desa mutis kec. Fatumnasi Kab. Timor tengah selatan, mengeluhkan bentuk surat suara pileg 2014, sebab banyak surat suara yang tidak mencantumkan foto caleg, sehingga mempersulit mereka yang tidak bisa baca. Selain itu juga dari beberapa pemilih tidak menyalurkan hak suaranya sebab mereka banyak yang ke kebun dan ladang, yang mana kebun dan ladang tersebut jauh dari TPS sehingga banyak pemilih yang malas untuk datang mencoblos. Menurut Salah satu anggota KPPS, Nathaniel Utoda selain karena pekerjaan, ada beberapa pemilih yang namanya terdaftar di TPS 01 tapi memilih atau menyalurkan hak suara di TPS 02 dusun tutu, sebab menjadi saksi di TPS tersebut. Hingga berita ini di turunkan proses pencoblosan telah selesai di TPS 01 dusun oepopo, dan para petugas sementara istrahat makan. Dan akan dilanjutkan dengan perhitungan pada pukul 14.00 Wita. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

PERHITUNGAN SUARA DIPINDAHKAN DARI KANTOR DESA KE SD GMIT OEPOPO AKIBAT HUJAN DAN ATAP KANTOR DESA BERLUBANG

PERHITUNGAN SUARA DIPINDAHKAN DARI KANTOR DESA KE SD GMIT OEPOPO AKIBAT HUJAN DAN ATAP KANTOR DESA BERLUBANG

Tempat perhitungan suara TPS 01 Desa Mutis yang rencananya akan dihitung pada pukul 14.00 Wita di tunda hingga 15.00 wita sebab harus berpindah lokasi perhitungan dari kantor desa mutis ke ruang kelas SD GMIT oepopo, desa mutis kec. Fatumnasi Kab. Timor tengah selatan. Hal ini disebabkan karena turunnya hujan dan kantor desa yang berataapkan daun alang alang berlubang sehingga dapat mengganggu dan merusak kertas surat suara dan formulir. Sehingga atas persetujuan bersama, posisi perhitungan di pindahkan ke SD GMIT Oepopo. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

HASIL PERHITUNGAN TPS01 DUSUN OEPOPO DESA MUTIS KEC. FATUMNASI UNTUK DPRD KAB. TIMOR TENGAH SELATAN PADA PILEG 9 APRIL 2014

HASIL PERHITUNGAN TPS01 DUSUN OEPOPO DESA MUTIS KEC. FATUMNASI UNTUK DPRD KAB. TIMOR TENGAH SELATAN PADA PILEG 9 APRIL 2014

Hasil Perhitungan Suara TPS 01 Dusun Oepopo Desa Mutis Kec. Fatumnasi Kab. Timor Tengan Selatan Prov. NTT

Jumlah Pemilih : 220 Orang
Jumlah Hadir : 150
Jumlah Sah : 148
Jumlah tidak Sah : 2

1. Nasdem : 9
2. PKB : 3
3. PKS : 4
4. PDIP : -
5. Golkar : 106
6. Gerindra : 9
7. Demokrat : 2
8. PAN : 8
9. PPP : 1
10. Hanura : 1
14. PBB : 4
15. PKPI : 1

(Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

HASIL PERHITUNGAN TPS01 DUSUN OEPOPO DESA MUTIS KEC. FATUMNASI UNTUK DPR RI PADA PILEG 9 APRIL 2014

HASIL PERHITUNGAN TPS01 DUSUN OEPOPO DESA MUTIS KEC. FATUMNASI UNTUK DPR RI PADA PILEG 9 APRIL 2014

Hasil Perhitungan Suara untuk DPR RI TPS 01 Dusun Oepopo Desa Mutis Kec. Fatumnasi Kab. Timor Tengan Selatan Prov. NTT

Jumlah Pemilih : 220 Orang
Jumlah Hadir : 150
Jumlah Sah : 150
Jumlah tidak Sah : 0

1. Nasdem : 62
2. PKB : 1
3. PKS : 0
4. PDIP : 2
5. Golkar : 67
6. Gerindra : 3
7. Demokrat : 5
8. PAN : 6
9. PPP : 0
10. Hanura : 1
14. PBB : 1
15. PKPI : 2

(Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

HAMPIR SELURUH KECAMATAN TERDAPAT TEMUAN PELANGGARAN OLEH PANWASLU TIMOR TENGAH SELATAN

HAMPIR SELURUH KECAMATAN TERDAPAT TEMUAN PELANGGARAN OLEH PANWASLU TIMOR TENGAH SELATAN

KBRN Kupang, Hampir di 32 kecamatan di Kab. Timor Tengah Selatan didapat pelanggaran penyelenggaraan pemilihan umum legislatif 2014. Temuan tersebut menyangkut administrasi dan time limit pencoblosan, akibat kurangnya sosialisasi KPU TTS. Karena kurangnya sosialisasi tersebut menyebabkan banyak pemilih yang lama dalam proses pencoblosan, sehingga banyak TPS di TTS yang waktu pencoblosannya lebih dari pukul 13.00 Wita (Rabu, 9/4/2014), menurut Ketua Panwaslu TTS, Albert J.J. Benu, S.Sos hal tersebut diperbolehkan. Sampai hari ini (10/9/2014) proses perhitungan masih terus dilakukan dibeberapa TPS di TTS. Hal tersebut dikarenakan time limit pencoblosan yang lebih, hujan dan kurangnya surat suara dan formulir yang di distribusikan KPU TTS. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Wednesday, April 9, 2014

TPS 01 DESA BOENTUKA, PERHITUNGAN DPRD PROVINSI BARU DI HITUNG 10/04/2014 TERKENDALA BILIK SUARA DAN KURANGNYA SOSIALISASI

TPS 01 DESA BOENTUKA, PERHITUNGAN DPRD PROVINSI BARU DI HITUNG 10/04/2014 TERKENDALA BILIK SUARA DAN KURANGNYA SOSIALISASI

KBRN Kupang, Akibat kurangnya bilik suara yang cuma ada 2 bilik mengakibatkan antrian pemilih yang panjang sehingga proses pencoblosan baru selesai pukul 18.00 wita (9/4/2014), menurut ketua KPPS, Dewi Mardjuki kurangnya sosialisasi dari KPU TTS tentang tata cara pencoblosan mengakibatkan para pemilih yang berjumlah 374 pemilih di TPS 01 Desa Boentuka Kec. Batu Putih Kab. Timor Tengah Selatan, kebingungan dalam pencoblosan dan memasukan surat suara kedalam kotak. Sehingga banyak pemilih yang harus membutuhkan Bantuan saat pencoblosan.

Kurangnya bilik suara juga diakibatkan karena minimnya dana yang dialokasikan KPU TTS dimana hanya sebesar Rp.500.000 dimana dana tersebut sudah termasuk dana semua persiapan. Yang lebih menyedihkan lagi atas inisiatif masyarakat dan KPPS mereka menambahkan bilik suara dengan gardus bekas untuk mempercapat pencoblosan kemarin (9/4/2014).

Jumlah Pemilih yang hadir sebesar 297 orang dari jumlah DPT 374 orang dan yang golput sebesar 84 orang. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

PEMILIHAN BOLEH PEMiLIHAN, NASIB KAMI TETAP BEGINI

PEMILIHAN BOLEH PEMiLIHAN, NASIB KAMI TETAP BEGINI

Pemilihan boleh pemilihan, nasib kami tetap begini. Demikian dikatakan Nadus, Seorang Penjual keripik pisang di Jembatan Noelmina - Perbatasan Kab. Timor Tengah Selatan dan Kab. Kupang. Menurut mereka pileg 2014 tidak ada pengaruhnya sama sekali dengan nasib kaum kecil seperti mereka.

Caleg hanya ada dan kami bertemu saat kampanye tapi setelah dong naek, ketong sonde pernah liat lai, Ujar Nadus. Fenomena seperti ini sering terjadi di nusa tenggara timur, dimana para anggota dewan jika sudah duduk di kursi sejahtera, lupa kalau masih banyak masyarakat kecil yang belum terwakilkan aspirasinya. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Tuesday, April 8, 2014

MESKIPUN 1 POLISI DAN 2 PANWAS MENGONTROL 2 TPS, NAMUN PENCOBLOSAN DI TPS 01 DESA MUTIS BERLANGSUNG AMAN DAN TERTIB

MESKIPUN 1 POLISI DAN 2 PANWAS MENGONTROL 2 TPS, NAMUN PENCOBLOSAN DI TPS 01 DESA MUTIS BERLANGSUNG AMAN DAN TERTIB

KBRN Kupang, Kegiatan Pencoblosan Pileg 2014 di TPS 01 Dusun Oepopo Desa Mutis, Kec. Fatumnasi Kab. Timor Tengah Selatan, meskipun dikontrol hanya oleh 1 polisi dan 2 Panwas yang mengontrol 2 TPS, namun suasana pencoblosan tetap berlangsung aman dan tertib serta penuh rasa persaudaraan. Demikian dikatakan Thomas Tapatab, seorang pemilih di TPS 01.

1 polisi dan 2 panwas ini mengontrol TPS 01 dusun oepopo dan TPS02 di dusun tutu, yang berjarak sekitar 2KM dengan kondisi topografi berbukit dan lembah serta jalan yang licin dan berlumpur. Menurut thomas, sudah merupakan kebiasaan orang timor bahwa hidup penuh persaudaraan dan gotong royong, bukan hanya saat pemilu seperti sekarang tapi juga dalam kehidupan sehari-hari.

Saat berlangsungnya pencoblosan, masyarakat terus berdatangan dengan menggunakan pakaian adat mereka. Dan sudah seperti biasa masyarakat mutis saat berlangsungnya pencoblosan, mereka setia menunggu hingga perhitungan suara selesai. Dan kotak suara diantarkan ke kecamatan. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

KEGIATAN PILEG 2014 DI TPS O1 DESA MUTIS KAB. TIMOR TENGAH SELATAN AMAN MESKIPUN TERLAMBAT, TERKENDALA KONDISI JALAN

KEGIATAN PILEG 2014 DI TPS O1 DESA MUTIS KAB. TIMOR TENGAH SELATAN AMAN MESKIPUN TERLAMBAT, TERKENDALA KONDISI JALAN

KBRN Kupang, Kegiatan Pembukaan pelaksanaan pileg 9 april 2014 di tps 01 desa mutis, kec. Fatumnasi kab. Timor tengah selatan baru dapat di mulai pukul 08.30 wita dari rencana mulai pukul 07.00 wita. Hal ini disebabkan kerena petugas panwaslu dan para saksi baru tiba di TPS 01 yang berada di kantor desa mutis pada pukul 08.30 wita di sebabkan karena kondisi cuaca yang di guyur hujan semalam, sehingga kondisi jalan menjadi berlumpur dan licin sehingga menyulitkan.

Kegiatan pileg di TPS 01 ini dimulai dengan sambutan kepala desa mutis, petrus tamelab dilanjutkan dengan pembacaan pengumuman KPU Kab. Timor Tengah Selatan no. 52/KPU/Kab.018.433959/IV/2014 tanggal 8 april 2014 tentang 39 anggota DPRD Kab. TTS dari Partai PDI Perjuangan yang tidak ikut dalam Pileg 2014 yang terbagi dalam 5 daerah pemilihan. Pembacaan pengumuman tersebut oleh. Ketua KPPS dilanjutkan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya diteruskan pelantikan dan pengambilan sumpah ketua KPPS beserta 6 anggota oleh Ketua PPS, Mucthar Taopan. Setelah itu dilakukan doa dan dilanjutkan lagi dengan pembukaan dan penunjukan 4 kotak suara. Kotak suara yang di buka lengkap, dan masih tersegel.

Dalam sambutan kepala desa mutis, petrus tamelab meminta seluruh warga pemilih menjaga kondisi keamanan dan ketertiban selama pemungutan suara dan sesudah pemungutan suara.

Sedangkan petugas yang terdapat dalam TPS 01 dusun oepopo ini terdiri dari 12 orang saksi parpol, 1 orang polisi, 4 orang linmas, 2 orang panwas dan 1 orang PPL. Kondisi pelaksanaan pileg 2014 di TPS 01 dusun oepopo desa mutis berlangsung aman dan tertib. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

PANWASLU TIMOR TENGAH SELATAN YAKIN PILEG 2014 DAMAI

PANWASLU TIMOR TENGAH SELATAN YAKIN PILEG 2014 DAMAI

KBRN Kupang, Ketua Panwaslu Kab. Timor Tengah Selatan, Albert J.J. Benu yakin pemilu legislatif 2014 di kab. TTS berlangsung damai, Aman dan sukses. Demikian disampaikan Albert di Kantor Panwaslu TTS di Kompleks Kantor Bupati TTS.

Saat ditanyai RRI mengenai pengawasan tim Panwaslu terhadap proses pelaksanaan pemilu legislatif 2014 di Kab. TTS, albert mengatakan kebanyakan temuan pelanggaran terjadi saat kampanye. Seperti curi start kampanye, money politik, keterlibatan pihak desa dan aparat desa dalam kampanye dan penggunaan aset negara untuk berkampanye.

Terkait temuan panwaslu di kab. TTS, devisi hukum dan penanganan pelanggaran, Melky Fai mengatakan, pihak Panwaslu telah melaporkan dugaan pelanggaran tersebut ke KPU, Polres, dan Bupati Timor Tengah Selatan. Seperti dugaan money politik di desa oelet kec. Amanuban timur oleh seorang caleg incumbent.

Untuk lebih mengawasi pelaksanaan pemilu legislatif 2014, pihak panwaslu TTS juga sudah melakukan rakor ke panwascam dan melakukan Bimtek untuk membekali panwascam dan Pengawas Pemilu Lapangan (PPL).

Penurunan paksa alat peraga kampanye juga telah dilakukan oleh Polisi Pamong Praja TTS di dampingi panwaslu (selasa,8/4/2014), sebab sampai H-1 meskipun panwaslu telah bersurat seminggu yang lalu ke KPU TTS untuk memperingatkan parpol peserta pileg saat masa tenang mengenai alat peraga kampanye, namun masih saja ada alat peraga kampanye yang diturunkan secara paksa di saat H-1. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

KPU TTS OPTIMIS PILEG 9 APRIL 2014 SUKSES DAN AMAN MESKIPUN TERDAPAT KETERLAMBATAN DISTRIBUSI LOGISTIG

KPU TTS OPTIMIS PILEG 9 APRIL 2014 SUKSES DAN AMAN MESKIPUN TERDAPAT KETERLAMBATAN DISTRIBUSI LOGISTIG

KBRN Kupang, Ketua KPU Kab. TTS , Otniel Nomeny yakin dan optimis bahwa pelaksanaan Pileg 2014 di Kab. Timor Tengah Selatan Prov. Nusa Tenggara Timur berjalan aman dan sukses, meskipun sedikit terjadi keterlambatan pendistribusian logistig ke 950 TPS di TTS. Otniel mengatakan keterlabatan tersebut disebabkan sebagian formulir seperti
formulir C1 DPR , formulir D DPR, model C1 plano, model C plano mengalami keterlambatan pendistribusian dari pusat dan formulir tersebut baru diterima KPU Kab. Timor Tengah Selatan (Senin,7/4/2014) , sehingga KPU TTS baru bisa melakukan pengecekan, pengepakan dan pendistribusian ke TPS (Selasa,8/4/2014).

Pendistribusian ke TPS dilakukan oleh 19 personil sekretariat KPU di kawal oleh pihak kepolisian Polres TTS. Selain itu menurut otniel, pendistribusian juga terkendala kondisi geografi yang sulit di jangkau. Kondisi yang sangat sulit di temui di TPS 04 desa Nuapin Kec. Molo.

Saat ditanyai soal jumlah DPT, Otniel mengatakan, Kab. TTS terdapat 278.821 orang pemilih yang terdaftar dalam DPT dan 7.344 orang pemilih yang terdaftar dalam daftar pemilih khusus (DPK) sehingga total 286.165 orang pemilih tersebar dalam 950 TPS di 278 desa/kelurahan, 32 kecamatan. (Ans Netu)

Powered by Telkomsel BlackBerry®

POLRES TIMOR TENGAH SELATAN KERAHKAN 367 PERSONIL AMANKAN PILEG 2014

POLRES TIMOR TENGAH SELATAN KERAHKAN 367 PERSONIL AMANKAN PILEG 2014

KBRN Kupang, Sebanyak 367 personil Polres TTS dikerahkan amankan Pileg 2014, terdiri dari 316 Personil Polres TTS dan dibantu 80 personil dari Polda NTT. Demikian dikatakan Kepala Perencanaan dan Pengendalian Operasioanal Oprasi Mantap Brata Turangga 2014, AKP Yosef Berelaka, SH kepada RRI di ruang kerjanya (selasa,8/4/2014).

316 personil yang dikerahkan adalah 2/3 dari 471 personil Polres TTS. Sedangkan bantuan personil dari Polda NTT Sebanyak 80 Personil yang terdiri dari 5 orang perwira dan 75 anggota.

Personil Polres TTS dikerahkan ke 950 TPS yang tersebar di seluruh desa kelurahan di Kab. TTS. Pengarahan personil di bagi berdasarkan tiga pola pengamanan berdasarkan kondisi dan topografi yaitu aman dan rawan, aman berarti tidak ada potensi konflik politik sedangkan rawan adalah wilayah yang berdampak konflik maupun rawan secara geografis dan topografi.

Pola pengamanan Aman dibagi lagi menjadi Aman ( 1 Polisi, 3 TPS), Aman 1 ( 1 polisi 3 TPS 6 linmas)dan Aman 2 ( 1 polisi, 4-6 TPS, 1 linmas) sedangkan Pola Pengamanan Rawan (1 polisi, 2 TPS, 4 linmas).

Di Timor Tengah Selatan terdapat 51 TPS rawan baik berpotensi konflik politik maupun kondisi geografis yang sulit di tempuh.

Pengamanan ekstra telah dilakukan dari masa kampanye yaitu 16 Maret 2014. Dan pengamanan akan terus dilakukan hingga Pemilu Presiden. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

KODIM 1621 TIMOR TENGAH SELATAN SIAP BANTU AMANKAN PILEG 2014

KODIM 1621 TIMOR TENGAH SELATAN SIAP BANTU AMANKAN PILEG 2014

KBRN Kupang, Dandim 1621 Letkol Kav. Ferry Firmansyah, kepada KBRN di Markas Kodim 1621 TTS menjelaskan bahwa Kodim 1621 telah siap untuk membantu Kepolisian Resort Timor Tengah Selatan untuk pengamanan pemilu legislatif 9 April 2014. Menurut Ferry, apel siaga pasukan telah dilaksanakan, mulai 1 April 2014 dan akan melakukan pengamanan siaga satu hingga 15 April 2014.

Bantuan pengamanan ini melibatkan 178 personil yang siap dikerahkan untuk membantu Kepolisian Resort Timor Tengah Selatan apabila di butuhkan dan 13 personil di markas Kodim. " Kami sudah siapkan 178 personil dan 13 personil yang akan standby di markas apabila terjadi sesuatu kejadian yang membutuhkan pengamanan lebih" Ujar ferry.

Menurut Ferry, sesuai hasil pantauan intelijen Kodim 1621 TTS, kondisi relatif aman. Serta Ia menghimbau kepada seluruh masyarakat TTS agar turut membantu menjaga kondisi lingkungan dan membantu melaporkan kepada aparat berwajib apabila mengetahui atau melihat adanya penduduk dadakan atau orang yang tidak dikenal H-1 maupun saat proses pemungutan suara berlangsung. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Sunday, April 6, 2014

339 PEMILIH DESA MUTIS SIAP SUKSESKAN PILEG 2014

KBRN Kupang, 339 pemilih yang tersebar di dua TPS di desa mutis, kec. Fatumnasi kab. Timor Tengah Selatan, siap sukseskan pileg 2014. Hal ini disampaikan Petrus Tamelab saat di temui RRI di ruang kerjanya (Senin,7/4/2014). Bentuk kesiapan mereka di tunjukan dengan gigihnya para pemuda di desa tersebut menyiapkan sarana penunjang kelancaran pemilu legislatif 2014 seperti jalan, lokasi TPS dan jaga malam menjelang 9 april 2014 mendatang.

Di desa mutis sendiri terdapat 2 TPS di dua dusun yaitu oepopo dan tutu, dimana di desa oepopo terdapat 218 pemilih sedangkan di dusun tutu terdapat 121 pemilih. Menurut ketua KPPS TPS 01, Alfonsus Tamelab pelaksanaan pileg kali ini agak sulit bagi warga dusunnya sebab banyak pemilih yang hanya menandai muka para caleg tanpa mengetahui nama caleg sebab banyak pemilih yang masih buta huruf, sehingga tidak dapat membaca nama caleg.

Hal senada juga keluhkan di TPS 02 dusun tutu, ketua KPPS, Musa Tanopo mengatakan banyak warga mengeluhkan tidak terdapatnya foto caleg di surat suara DPR, DPRD Prop, dan DPRD Kab. Sehingga kemungkinan waktu pencoblosan akan sedikit lebih lama di banding waktu lalu karena diperkiraakan akan banyak pemilih yang harus membutuhkan bantuan keluarga saat pencoblosan dilakukan. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

PENDISTRIBUSIAN SURAT DAN KOTAK SUARA TERKENDALA KONDISI JALAN

KBRN Kupang, Pendistribusian surat dan kotak suara ke Kecamatan Fatumnasi Kab.Timor Tengah Selatan khususnya desa mutis, desa nenas, dan desa nuapin masih terkendala kondisi jalan yang rusak parah, kondisi ini akan berpengaruh pada biaya pendistribusian. Demikian di sampaikan Kepala desa mutis, Petrus Tamelab saat di wawancarai RRI. Petrus mengatakan, Sabtu,5/4/2014, ia dan sekitar 50 orang warga mutis, memperbaiki jembatan nonokuni. Jembatan yang dulunya dibuat dengan papan, saat ini telah di perkuat dengan tumpukan batu dibawahnya, serta sedikit di perlebar agar dapat dilewati oleh truck pengangkut kotak dan surat suara.

Selain jembatan, sungai noelpune yang tidak memiliki jembatan, dibersihkan dari tumpukan batu besar agar bisa dilewati truck pengangkut logistic pemilu. Usaha gotong royong tersebut juga turut menimbun lokasi tanah longsor akibat hujan beberapa waktu lalu yang mengakibatkan jalan menuju desa mutis terputus dan hanya bisa dilewati oleh kendaraan roda dua.

Saat ditanyai mengapa masyarakat melakukan kegiatan gotong royong tersebut, menurut petrus tamelab, hal ini disebabkan karena menurut petugas pendistribusian, biaya untuk pendistribusian logistic pileg 2014 sangat minim sehingga sudah tidak bisa diantarkan oleh jasa sepeda motor ojek yang memakan biaya perkotak suara Rp. 60.000 sehingga untuk pileg kali ini, pendistribusian harus menggunakan jasa truck sehingga sekali jalannya dapat menjangkau beberapa TPS di beberapa desa.

Sampai Berita ini di turunkan (7/4/2014), logistik pemilu legislatif belum ada di lokasi. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

WARGA DESA MUTIS KAB. TIMOR TENGaH SELATAN PROP. NTT KELUHKAN KETERSEDIAAN JARINGAN TELEKOMUNIKASI

KBRN Kupang, Keterbatasan sarana penunjang komunikasi di desa mutis sangat memprihatinkan, demikian di keluhkan Alex Tanesib warga RT 03 RW 02 dusun oepopo desa mutis , kec. Fatumnasi Kab. Timor Tengah Selatan Prop. Nusa Tenggara Timur.

Untuk mendapat jaringan telekomunikasi dari provider telkomsel, menurut alex warga harus mendaki beberapa bukit di dusunnya baru bisa mendapat signal untuk aktifitas telepon maupun SMS. Signal yang didapat di daerah mereka merupakan signal yang dipancarkan dari BTS telkomsel di desa fatumonas kec. Amfoang utara Kab. Kupang, dimana jarak dari desa mutis ke desa fatumonas sangat jauh dan topografinya berbukit dan lembah sehingga sangat sulit untuk dijangkau oleh signal seluler.

Menurut Kades mutis, petrus tamelab, provider indosat pernah datang ke desa mereka untuk survey lokasi penempatan BTS, dan pihak desa telah menyiapkan lahan untuk pendirian BTS, namun sampai saat ini pihak indosat belum merealisasikan pendirian BTS tersebut.

Keterbatasan signal telekomunikasi sangat mengganggu aktifitas perekonomian dan pariwisata di desa mereka, sebab desa mutis juga merupakan salah satu desa dengan keindahan alam yang memukau dan pesona adat yang menarik. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Sunday, January 12, 2014

PISANG DI TANAM UNTUK MENGALIHKAN PERHATIAN BUPATI

KBRN Kupang, Jika beberapa hari lalu satu pohon pisang yang di tanam, kali ini warga menanam sebanyak 6 pohon pisang sepanjang jalan rusak di Jln. Claret samping seminari hati kudus, desa penfui timur Kab. Kupang.

Hal tersebut dilalukan oleh warga sebab bupati kupang, Ayub Titu Eki akan melintasi jalan tersebut untuk merayakan natal bersama warga di perumahan pondok indah matani, minggu (12/01/2013).

Menurut Yohanis Giri, warga sekitar memang sengaja menanam lebih banyak lagi pohon pisang di tengah jalan, sebab bupati kupang pasti akan melintasi jalan tersebut, sehingga menurut mereka secara nurani pasti akan merasa terpukul dan ibah melihat kondisi jalan yang sudah seperti kubangan hewan dan mungkin akan di anggarkan untuk overlay.

Pantauan RRI di lokasi jalan tersebut memang ditanam 6 pohon pisang pada lokasi yang berjauahan dimana terdapat jalan berlubangan sehingga membentuk kubangan, dan disetiap pohon pisang digantung gardus bertuliskan ini jalan atau kebun, bahkan ada pohon pisang yang diitebang menutup separuh badan jalan sehingga pengguna mobil harus membelokan kendaraannya. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Friday, January 10, 2014

TANAM PAKSA, PAKSA TANAM RRI KUPANG BERSAMA BUPATI KUPANG, KAPOLRES KUPANG, DAN DANDIM 1604

KBRN Kupang, Mendukung program pemerintah tanam 1 milyar pohon dan Agenda tahunan RRI yaitu green radio, RRI Kupang melakukan kegiatan tanam paksa dan paksa tanam di lokasi pemancar AM/MW di tuapukan kec. Kupang timur kab. Kupang, Sabtu (11/01/2014).

Dalam kegiatan tanam paksa dan paksa tanam tersebut ditanam 400 pohon mahoni, 300 pohon sengon dan 350 pohon trembesi. Kegiatan green radio RRI Kupang ini melibatkan 150 orang dari kepolisian resort Kab. Kupang dan 200 orang dari Kodim 1604 kupang beserta dharma wanita,fans club, Angkasawan dan Angkasawati RRI Kupang.

Bupati Kupang, Ayub Titu Eki dalam sepatah kata nya mengucapkan terima kasih kepada RRI karena telah membantu Pemda. Kab Kupang dalam program tanam paksa dan paksa tanam di daerah kab. kupang. Ia mengharapkan agar tanaman yang telah ditanam, jangan hanya ditanam tapi juga dipelihara sehingga kedepan dapat membantu ekonomi masyarakat, karena tanaman yang di tanam merupakan tanaman produktif. Selain itu. Menurut ayub, agar kedepan kita tidak mewarisi air mata kepada anak cucu kita, tetapi kita mewarisi mata air untuk mereka.

"Kabupaten Kupang tidak menyiapkan dana untuk pembibitan Anakan untuk Penghijauan oleh sebab itu saya atas nama pemda sangat bersyukur karena RRI telah mau menggandeng Pemda Kab. Kupang untuk penghijauan ini". Ungkap Ayub, ketika di wawancara oleh RRI saat penanaman pohon tersebut.

Lain dari kebiasaan green radio sebelumnya, menurut Enderiman Butar Butar, SP selaku kepala RRI Kupang, Penanaman pohon dilakukan di lokasi pemancar tuapukan sebab di lokasi tersebut sudah mulai di caplok warga tidak bertanggung jawab sebagai lahan milik mereka dan maraknya pencurian ground radial pemancar AM sehingga sangat mengganggu kegiatan operasional RRI khususnya pelayanan siaran untuk masyarakat di NTT yang dilayani oleh siaran AM/MW, sebab itu dengan green radio kali ini selain menghijaukan lahan tandus, juga sebagai pagar untuk lahan RRI sehingga masyarakat di sekitar yang tidak bertanggung jawab mengetahui bahwa RRI masih memiliki aktifitas di lahan tersebut.

Pada kesempatan yang sama hadir juga para kepala dinas di lingkup pemda Kab. Kupang, Anggota DPRD Kab. Kupang, Ny. Desy Ballo - Foeh, Anggota KPUD Kab. Kupang, Imanuel Ballo dan anggota TNI / Polri dari kodim 1604 dan polres Kupang, beserta dharma wanita, fans club dan angkasawan/ti RRI Kupang. (Ans Netu)
Powered by Telkomsel BlackBerry®