Wednesday, August 14, 2013
Merpati MA 60 Gagal Mendarat Sempurna di Bandara Eltari Kupang
KBRN, Kupang : Pesawat Merpati MA 60 gagal mendarat dengan sempurna di Bandar udara Eltari Kupang Senin, (10/6/2013) Pukul 09.40 Wita.
Pesawat tersebut mengalami kerusakan pada bagian mesin sehingga tidak dapat landing dengan sempurna setelah tiba di Eltari Kupang dari Bajawa. Dalam kecelakaan ini Pesawat memuat 46 Penumpang termasuk satu bayi, semua penumpang selamat dan cuma satu penumpang yang mengalami luka ringan, sehingga dilarikan ke Rumah Sakit terdekat.
Dari pantaun RRI di lokasi kejadian, pesawat tersebut patah di bagian tengah setelah mendarat 200 meter dari ujung bandara. Semua pesawat yang akan terbang maupun landing akan mengalami keterlambatan karena bangkai pesawat masih diusahakan untuk di evakuasi dari landasan pacu.
Menurut Komandan TNI Angkatan Udara Eltari Kupang, Kolonel. Eko Dono Idarto bahwa evakuasi akan memakan waktu sekitar 6 jam setelah kejadian. (Ans/WDA)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment